5 Rekomendasi Baju Piknik Muslimah Untuk Kegiatan Piknikmu di Akhir Pekan

Selain berguna untuk mengakrabkan setiap anggota keluarga atau teman sekantor, piknik diketahui dapat membantu mengurangi tingkat stres. Karena itulah pakaian yang digunakan saat piknik biasanya adalah pakaian-pakaian yang santai, tapi tetap trendi. Untuk kalian yang berhijab, kalian juga dapat menemukan banyak model baju piknik muslimah. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi baju piknik muslimah untuk kegiatan piknik di akhir pekan.

Kaos dan Celana Jeans

Kegiatan berpiknik akan jadi kegiatan yang menyenangkan saat kamu bersama orang-orang tersayang dan merasa nyaman. Salah satu baju yang akan nyaman kamu gunakan saat berpiknik adalah kaos dan celana jeans. Untuk jilbab, kamu bisa menggunakan jenis apa saja, tapi pastikan warnanya sesuai dengan baju dan celanamu, ya. Jika kamu ingin terlihat lebih keren lagi, menggunakan kacamata hitam akan menjadi pilihan yang bagus.

Mix and Match Kardigan

Untuk kamu yang gemar melakukan mix and match pakaian, kardigan akan menjadi pilihan yang tepat untuk baju piknik kamu. Kamu bisa mengombinasikan kardiganmu dengan berbagai jenis baju seperti, kaos, jumpsuit dan lain-lain. Untuk bawahan, kamu bisa pilih celana atau rok; dua-duanya akan terlihat keren. Dengan begitu, kreativitasmu yang tak terbatas akan membuatmu tampil unik dan cantik saat berpiknik.

Rok Cantik

Rok adalah salah satu pakaian yang sangat identik dengan wanita. Tampil cantik dengan rok saat piknik juga bisa kamu lakukan. Sederhana saja, kamu hanya perlu memilih rok yang sesuai dengan seleramu, tapi jangan pakai rok kantor yang terlalu resmi saat piknik, ya. 
Salah satu rok yang direkomendasikan untuk kegiatan piknikmu adalah rok payung. Rok jenis ini memiliki lingkar cukup lebar sehingga tidak akan menyulitkanmu saat berjalan. Rok ini akan jadi pakaian yang nyaman saat digunakan.

Tunik

Untuk kamu yang ingin lebih tertutup, kamu bisa memilih tunik sebagai baju piknik muslimahmu. Panjang baju tunik yang lumayan panjang akan menutupi tubuhmu hingga sekitar lutut. Baju model tunik ini juga biasanya lebih longgar dari model kemeja biasa sehingga kamu tidak perlu takut lekuk tubuhmu akan terlihat.
Pilihan warna tunik yang lembut akan membuatmu terlihat kalem dan anggun. Tunik ini juga bisa kamu kombinasikan dengan celana panjang dengan warna senada. Untuk jilbab, tak perlu berwarna sama seperti tunikmu, cukup pililh warna yang cocok, ya. Tertarik untuk mencobanya?

Gamis Simple dan Modern

Rekomendasi baju piknik muslimah yang terakhir adalah gamis simple yang modern. Gamis merupakan pakaian yang tidak asing lagi bagi para muslimah. Baju ini juga banyak digemari oleh wanita-wanita muslim. Untuk berpiknik, pilihlah gamis dengan model yang sederhana. Jangan pilih gamis yang memiliki terlalu banyak aksen atau memiliki rok payung yang terlalu lebar. Hal itu akan membuatmu tidak nyaman saat harus berjalan-jalan lama saat piknik.
Nah, itulah bahasan mengenai 5 rekomendasi baju piknik muslimah untuk piknikmu di akhir pekan. Kamu sudah menemukan rekomendasi yang pas untuk kamu gunakan di akhir pekan nanti? Jika sudah, kamu bisa langsung mencari dan membelinya dengan mudah di Bukalapak. Bagi kamu yang belum menemukan rekomendasi yang pas, kamu bisa coba memilih sendiri baju piknik muslimah idamanmu di Bukalapak juga, lho. Selamat menyiapkan piknik akhir pekanmu dan selamat berbelanja di Bukalapak!

Sumber gambar:
Gambar 4: https://id.pinterest.com/pin/82683343143952584/           
Gambar 5: https://id.pinterest.com/pin/734157176726656897/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Memasang Kelambu Gantung di Kamar

6 Job Sampingan Seru yang Patut Kamu Coba

Top 5 Kamera Mirrorless Terbaik 2018